Yudo T, Warga Depok yang Berbagi Makanan untuk Kaum Dhuafa di Jumat Berkah

0
1429
Kegiatan pemberian makanan gratis di Jumat Berkah

We Rise by Lifting Others Robert Ingersoll

Depok, BarisanBerita.com,- Berawal dari keinginan untuk membantu ke sesama dan saran seorang teman di grup pengajian, Yudo Triasmoro, warga Depok, Jawa Barat, mengagas kegiatan “Jumat Berkah” yaitu berbagi makan gratis untuk warga kurang mampu pada setiap hari Jumat.

Pengagas kegiatan sosial Jumat Berkah, Yudo T

Mereka yang menerima bantuan ini berasal dari berbagai kalangan, seperti anak yatim piatu, pengemudi ojek online, pemulung, petugas Kebersihan, hingga sekuriti perumahan di kawasan Sawangan, Depok Jawa Barat.

Di tengah kesibukannya sebagai pedagang makanan, Yudo bercerita tentang inisiatifnya memberi makan gratis. “Awalnya ada saran dari teman di kelompok pengajian, yang menilai hasil masakan saya cukup enak, lalu meminta saya untuk memasak dan membagikan makanan bagi warga kurang mampu,” katanya, Selasa, (9/11/2021).

Kegiatan pemberian makanan gratis di Jumat Berkah

Berbekal pengalaman sebagai juru masak di sebuah hotel di Jakarta, Yudo lalu mengajak sejumlah donatur untuk ikut membantu. “Kegiatan ini kami sebut Jumat Berkah. Setiap hari Jumat pagi kami bagikan makanan gratis ini. Sudah empat tahun aksi berbagi ini berlangsung, dan Alhamdulillah jumlah warga penerima bantuan yang tadinya hanya 30-an orang, kini mencapai sekitar 250-an,” ujarnya. “Makanan kami antar ke tempat mereka berkumpul.
“Senang bisa berbagi, apalagi untuk mereka yang sangat membutuhkan,” tutur Yudo.

Mereka yang ingin menyumbang dan ingin melihat lebih jelas proses kegiatan pemberian makaann tersebut, kata Yudo, bisa melihat langsung sekaligus juga menyaksikan pemberian bantuan itu setiap hari Jumat. “Cara itu juga sebagai bentuk pengawasan terhadap bantuan yang mereka berikan, sehingga penggunaan anggaran transparan dan pemberian tepat sasaran,” jelasnya.

Menu yang diberikan tergolong bergizi meski biaya yang dianggarkan hanya Rp 10.000 per bungkus. “Kami upayakan ada nilai gizi di setiap bungkus yang diberikan,” jelas Yudo.
“Memberi bantuan makanan untuk warga kurang mampu, juga berarti membantu mereka untuk punya energi dalam beraktifitas, mulai dari ibadah hingga berkerja,” kata pria yang dikarunia lima anak ini.

Selama empat tahun menjalankan misi sosial ini, Yudo merasakan begitu banyak orang yang membantu, dan itu menjadi tanggung jawabnya untuk melaksanakan amanah tersebut.

“Saya tak punya keinginan berlebihan, selain ingin berbagi dan membantu mereka yang membutuhkan. Dan saya juga berterimakasih kepada semua pihak yang membantu kegiatan ini. Semoga Allah SWT selalu memberi berkah lebih besar pada bapak dan ibu yang ikhlas menyumbangkan rezekinya. Dan bagi mereka yang menerima bantuan ini, saya berdoa semoga diberi kesehatan dan tak lagi mengalami kesulitan,” pungkas Yudo.

(Bowo/Herdi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here