PWI Jakarta Selatan Peduli Anak Yatim di Perayaan Hari Anak Nasional

0
489
Ketua PWI Jakarta Selatan, Edi Kuswanto dan Plt Wakil Walikota Jakarta Selatan, Ali Murtadho S.Sos, M.Si (Baju Biru) saat memberikan santunan kepada anak yatim

Jakarta,BarisanBerita.com,- Dalam rangka Menyambut Hari Anak Nasional (HAN) 2022, Koordinatoriat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jakarta Selatan memberikan santunan kepada anak yatim di Ruang Pola, Gedung Blok A lantai 3, Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Jumat (22/7/2022).

Ketua PWI Jakarta Selatan Edi Kuswanto Mengatakan, peringatan Hari Anak Nasional sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak yatim.

Edi menambahkan, tidak semua anak memperoleh kebahagiaan dan keceriaan lantaran orang tua mereka telah dipanggil oleh Tuhan Yang Maha Esa, Sehingga keadaan
perekonomian keluarga mereka terganggu, bahkan tidak sedikit anak yang putus sekolah akibat keadaan faktor ekonomi keluarga yang tidak mencukupi.

“Maka dari itu, sudah menjadi kewajiban kita untuk ikut membantu anak-anak Indonesia yang kurang beruntung. Kami berharap dengan adanya santunan kepada anak yatim
ini membuat beban mereka bisa dikurangi,” kata Edi.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (PLT) Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murtadho S.Sos, M.Si mengatakan, salut kepada PWI Jakarta Selatan yang
telah memperhatikan anak Indonesia, khususnya untuk anak yatim.

“Terima kasih kepada PWI Jakarta Selatan yang telah peduli kepada anak-anak yatim, kedepannya ajaklah mereka untuk jalan jalan ke tempat yang belum pernah dikunjungi.
Seperti wisata edukasi ke Museum Fatahillah atau ke Taman Impian Jaya Ancol,” tutup Ali.

(Bobby)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here