Tahun Ini Kel. Lebak Bulus Tak Beli Seragam PPSU

10
555
Lurah Lebak Bulus, Jaenudin

Jakarta, BarisanBerita.com,- Pada tahun 2023 ini Kelurahan Lebak Bulus, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, tak menganggarkan pembelian seragam untuk petugas PPSU.

Hal itu karena mengikuti imbauan dari Suku Badan Perencanaan Pembangunan Jaksel agar kelurahan tak setiap tahun membeli seragam PPSU.

Demikian Lurah Lebak Bulus, Jaenudin, pekan silam.

“Kami mendapat saran agar tak setiap tahun membeli seragam PPSU. Kalau bisa seragam yang masih ada dan bagus tetap dipergunakan,” katanya meniru saran dari lembaga tersebut.

Dari informasi lain yang diterima media ini, pembelian seragam seharusnya tiap tahun harus dilakukan karena petugas PPSU memang memang sangat memerlukan karena mereka bertugas di lingkungan yang kotor.

“Harusnya jangan dibatasi dong, kasihan petugas PPSU setiap hari kerjanya kan bergelut dengan sampah atau kotoran, jadi harus dilindungi dengan pakaian yang bersih,” ujar Anshar warga Lebak Bulus, Senin, (7/8/2023).

Di sisi lain, ternyata sebagian besar kelurahan di Jakarta Selatan tetap membeli pakaian seragam PPSU pada tahun ini.

(Bobby/HA)

10 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here